Friday, March 22, 2013

Kerak Telor

Penganan kecil ini identik dengan Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau juga disebut Jakarta Fair Kemayoran karena memang penjual kerak telor biasa muncul di sekitar Kemayoran, Jakarta Utara, saat berlangsungnya event tersebut. Ada kalanya penjual kerak telor juga mangkal di sekitar Tugu Monas (Monumen Monas) saat weekend. Selain di dua lokasi itu, sepertinya sampai tulisan ini diposting, sulit menemukan penganan tradisional khas Betawi ini. Kecuali Anda pergi ke obyek wisata Setu Babakan. Saban harinya, terdapat banyak Abang penjual omlet tradisional Kerak Telor yang mangkal menawarkan makanan bebas kolesterol itu ke para turis.


Omelet Panggang Kerak Telor

Konon, makanan ini merupakan hasil akulturasi dari beberapa kebudayaan, yaitu India, Arab, Tionghoa dan Portugis. Pengaruh India dibawa oleh pedagang dari Gujarat dan Kerala. Selain memperkenalkan masakan kari, mereka juga membawa makanan martabak. Masakan Arab terkenal dengan rempah-rempah seperti jinten, kapulaga, kayu manis dan cengkeh. Untuk masakan portugis, sangat kental dengan ciri bumbu yang dibakar sebelum diolah.

Abang pegiat tradisi kuliner Betawi Kerak Telor. Kami dukung upaya Anda melestarikan budaya ini.

Bahan Kerak Telor
Kerak telor berbahan baku utama adonan ketan putih, telur ayam atau telur bebek, ebi (udang kering yang diasinkan) yang disangrai kering, bawang merah goreng serta bumbu lainnya yang terdiri dari serundeng (kelapa parut yang disangrai), cabe merah, kencur, jahe, lada, merica, garam dan gula.

Bahan dan bumbu Kerak Telor

Cara Membuat Adonan Ketan Putih
Beras ketan putih setengah matang dicampur dengan santan dan tepung ketan.

Cara Membuat Bahan Bumbu
Cabe merah, kencur, jahe, lada, merica dibakar hingga kering kemudian dihaluskan.

Cara Memasak Kerak Telor
Yang unik dari pembuatan cemilan ini adalah cara memasaknya tidak diatas kompor, tetapi diatas anglo (tungku bakar yang terbuat dari tanah liat) dan dimasak dengan menggunakan bahan bakar arang kayu. Adonan dimasak hingga agak gosong sehingga menimbulkan aroma yang khas.

Berikut adalah langkah-langkah memasak makanan khas Jakarta ini:
-  Panaskan penggorengan diatas anglo.
-  Tuang adonan ketan ke penggorengan dan ratakan tipis-tipis.
-  Tuang serundeng, bawang merah goring, ebi dan bumbu lainnya ke dalam adonan.
-  Tambahkan telur ayam (atau telur bebek), campur, aduk dan ratakan (agak tebal dari yang pertama).
-  Balik penggorengan sehingga adonan langsung terkena bara dari arang kayu hingga kecoklatan (permukaan agak gosong).
-  Balik kembali penggorengan ke posisi semula.
-  Tabur permukaan kerak telor dengan serundeng, bawah merah goreng dan ebi sangrai yang telah dihaluskan.
-  Angkat kerak telor dari penggorengan dan siap dihidangkan.

Proses awal memasak Kerak Telor, campuran telur bebek, ketan putih, bumbu-bumbu

Kerak Telor diaduk-aduk menjadi semacam omlet telur yang kental

Dibakar secara terbalik, bara api arang kelapa langsung menyentuh permukaan atas adonan omlet

Menu khas Betawi Kerak Telor dicongkel dari penggorengan. Sedikit lengket karena tanpa minyak maupun margarin. Justru membuat cemilan ini rendah kolesterol.

Kerak Telor sudah diiris-iris seperti pizza,setelah ditaburi dengan serundeng dan bawang merah goreng. Hmm... sedapnya. 

No comments:

Post a Comment